Makin Solid dan Kokoh, Pengurus ASKOMPSI 2023-2025 akan Segera Dikukuhkan
Jakarta – Dewan Pengurus Asosiasi Dinas Kominfo Provinsi Seluruh Indonesia (ASKOMPSI) masa bakti 2023-2025 akan segera dikukuhkan. Pengukuhan tersebut rencananya akan digelar pada 27 Juli 2023 dan dikukuhkan oleh Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) sekaligus Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor. Dewan Pengurus ASKOMPSI masa bakti 2023-2025 dikomandani oleh Kepala Diskominfo Kaltim, Muhammad Faisal. Ia dipilih secara aklamasi menggantikan Ketua ASKOMPSI sebelumnya, Dr. Sudarman Kepala Diskominfo Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sebagai ketua ASKOMPSI ke 5. Acara Pengukuhan kali ini tergolong istimewa karena akan dihelat bersamaan dengan acara Penyerahan ASKOMPSI Digital Leadership Government Award (ADLGA) yang diberikan kepada …
Guru SMA/SMK Gorontalo Diminta Manfaatkan Data Sains
Pemanfaatan data sains khususnya dalam pengambilan keputusan dan evaluasi kinerja siswa pada proses belajar mengajar sangatlah penting di kalangan para guru. Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Gorontalo, Rifli Katili mewakili Penjabat Gubernur pada acara digital talent scholarship – thematic academy, dengan tema pelatihan data science bagi para guru SMA/SMK Gorontalo di Gedung Business Center SMK Negeri 1 Gorontalo, Rabu (12/7/2023). “Analitis pembelajaran dan data sains memiliki hubungan yang erat. Di mana data sains adalah bidang yang menyediakan alat dan teknik untuk menganalisis data secara luas. Sementara analitis pembelajaran fokus pada penggunaan data untuk meningkatkan proses …
Diskominfotik Gorontalo Belajar Tata Kelola Statistik di Pemprov DKI
Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfotik) Provinsi Gorontalo melakukan studi komparasi ke Kominfotik DKI Jakarta dalam rangka meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam bidang statistik. Rombongan yang dipimpin Kadis Kominfotik Rifli Katili diikuti oleh Kabid Statistik Debby Habibie dan jajarannya, Rabu (5/7/2023). Rifli dan jajaran diterima Kabid Data dan Statistik Pemprov DKI, Andriyan. Pihaknya berbagi pengetahuan bagaimana data statistik dikelola dengan mengelompokkan menjadi tiga urusan yakni sumb kelompok manajemen data, pengelolaan dan integrasi basis data serta statistik dan analisis kebijakan data. “Dalam penyelenggraan pengelolaan data semua berbasis data terpusat, begitupula dalam pertukaran data elektronik sampai pada monitoring dan evaluasi data,” katanya. Diskominfotik …
Sekretariat Satu Data Indonesia Dukung Diskominfotik Gorontalo Tingkatkan Kualitas Data Sektoral
Jakarta, Kominfotik- Sekretariat Satu Data Indonesia tingkat pusat, mendukung Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Provinsi Gorontalo untuk terus meningkatkan kualitas data sektoral di Provinsi Gorontalo. Hal ini menjadi penyampaian Oktorialdi selaku Koordinator Satu Data Indonesia pusat, saat menjamu Diskominfotik Gorontalo di kantor pusat di Jakarta, Kamis (6/7/2023). “Kami diharapkan untuk terus menghasilkan data yang berstandar baik, dari segi perencanaan, pengumpulan, hingga dapat dibagi pakaikan dan terukur dalam pemanfaatan pengguna data,” ujar Kepala Dinas Kominfotik, Rifli Katili. Rifli Katili yang hadir didampingi jajarannya di Bidang Statistik itu menambahkan, pada prinsipnya tugas Kominfo di daerah adalah untuk mengumpulkan, memeriksa serta mengelola data …
Ketua Komisi I DPRD Gorontalo Apresiasi Pelaksanaan Recak Digital
KOTA GORONTALO, Diskominfotik – Ketua Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo Abdul Wahab Thalib mengapresiasi pelaksanaan Remaja Cakap (Recak) Digital oleh Dinas Kominfo dan Statistik bertempat di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Gorontalo, Selasa (27/6/2023). A.W Thalib menilai program ini sebagai upaya penting mewujudkan cita-cita besar Gorontalo Digital. Di era internet dewasa ini, digitalisasi menjadi sebuah kebutuhan sekaligus tuntutan. Siapa yang tidak memahami dan memanfaatkan digitalisasi dengan baik maka akan tergilas oleh zaman. “Kami sangat mengapresiasi adanya program ini. Dua tahun lalu Diskominfotik juga sudah mencanangkan Gorontalo Digital, nah literasi ini merupakan tahapan yang harus dilalui menuju itu. Penguasaan terhadap digital …
10 Sekolah di Gorontalo ini Jadi Lokus Literasi Digital
KOTA GORONTALO, Diskominfotik – Sebanyak 10 sekolah di Provinsi Gorontalo akan menjadi lokus literasi digital oleh Dinas Kominfo dan Statistik (Diskominfotik) Pemprov Gorontalo. Program yang diberi nama Remaja Cakap (Recak) Digital diawali di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Gorontalo, Selasa (27/6/2023). Selain MAN 1 Gorontalo, Recak Digital juga akan datang ke SMKN 1 Gorontalo, SMKN 1 Marisa, SMKN 1 Boalemo dan SMAN 1 Mananggu. Selanjutnya ada SMAN 2 Gorontalo Utara, SMAN 1 Boliyohuto, SMAN 1 Bongomeme, SMAN 1 Pulubala dan SMKN 1 Batudaa. Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik (PIKP) Diskominfotik, Zakiya M. Baserewan menjelaskan, Recak Digital merupakan …
Diskominfotik Kembali Gelar Program Remaja Cakap Digital
KOTA GORONTALO, Diskominfotik – Dinas Kominfo dan Statistik Pemprov Gorontalo Kembali menggelar program Remaja Cakap (Recak) Digital. Pembukaan kegiatan edukasi bagi pelajar itu digelar di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kota Gorontalo, Selasa (27/6/2023). Penjabat Gubernur Gorontalo yang diwakili Kadis Kominfotik Rifli Katili menjelaskan, program Recak Digital sengaja digulirkan untuk membekali generasi muda di era industri 4.0. Materi mencakup empat pilar digital yakni etika digital, budaya digital, keterampilan digital dan keamanan digital. “Remaja adalah kelompok yang paling aktif dalam menggunakan teknologi digital, namun seringkali kecendrungan mereka menghabiskan waktu berlama-lama di dunia maya tanpa kesadaran yang tepat tentang risiko dan konsekuensi yang …
Instrumen Validasi Data Sektor Ditekankan Pada Lima Hal
Kabupaten Pohuwato, Kominfotik – Rapat Validasi Data Sektor Tahun 2022 Lingkup Pemprov Gorontalo menghasilkan instrumen validasi yang ditekankan pada lima hal. Validasi ini disahkan dengan penandatanganan berita acara serta mengisi instrumen validasi melalui aplikasi excel dan google drive oleh tiap walidata masing-masing OPD , bertempat di Aula Marina Beach Resor, Kabupaten Pohuwato, Selasa (20/6/2023). Penekanan instrumen validasi diantaranya pemeriksaan data inputan dan nilai akhir data sektoral tahun 2022 yang akan dijumlahkan atau berdasarkan nilai akhir triwulan empat. Selanjutnya validasi data akan bersifat tahunan, bulanan, mingguan, atau harian. Selain itu memastikan data masih berlanjut di tahun 2023 dan metadata yang terpenuhi …
Diskominfotik bersama BAPPEDA Diminta Bukukan Hasil Validasi Data Sektor
Kabupaten Pohuwato, Kominfotik – Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik bersama Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Provinsi Gorontalo diminta membukukan hasil validasi data sektor. Buku ini nantinya diedarkan pada setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan menjadi pegangan pimpinan daerah. “Saya minta Dinas Kominfotik nanti susun saja hasil validasi data sektor ini kemudian dibukukan, minta BAPPEDA yang sebarkan diseluruh OPD. Alokasikan anggaran untuk itu, tidak perlu mahal-mahal, cukup di copy saja lalu jilid,” jelas Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Syukri Botutihe saat membuka Rapat Validasi Data Sektor Tahun 2022 Lingkup Pemprov Gorontalo, di Aula Marina Beach Resor, Kabupaten Pohuwato, Selasa (20/6/2023). Syukri …
Plh Sekdaprov Minta Walidata Sektor Tidak Gonta Ganti
Kabupaten Pohuwato, Kominfotik – Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Syukri Botutihe meminta agar penanggung jawab data sektor tidak berganti-ganti. Hal ini disampaikannya saat mengecek kehadiran pejabat pada Rapat Validasi Data Sektor Tahun 2022 Lingkup Pemprov Gorontalo, di Aula Marina Beach Resor, Kabupaten Pohuwato, Selasa (20/6/2023). “Walidata itu kan penanggung jawab langsung, sekiranya yang hadir itu sesuai SK. Nanti dicek lagi pejabat yang lebih banyak sibuknya di tempat lain, jangan tugaskan di sini,” tegas Syukri. Syukri mengingatkan OPD yang memiliki walidata lebih dari satu nama dalam SK untuk saling bekerja sama bukan malah saling bergantungan. Ia menilai penanganan masalah data …