Diskominfo Jatim dan Western Sydney University Bahas Peluang Kerjasama
Jatim Newsroom – Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Jawa Timur terus memperluas kerja sama di bidang Komunikasi dan Informatika, salah satunya dengan Western Sydney University, di Surabaya, Rabu (08/11/2023). Pertemuan tersebut bertujuan untuk sharing knowledge dan membahas program praktik kerja lapangan di Dinas Kominfo Jatim.
Kepala Dinas Kominfo Jatim, Sherlita Ratna Dewi Agustin, dalam kesempatan tersebut mengatakan terdapat banyak potensi yang dapat dikolaborasikan dengan Western Sydney University.
“Salah satunya seperti short course, program magang mahasiswa, hingga kesempatan post graduated/Pendidikan magister,” ungkapnya.
Kadis Sherlita juga berharap ke depannya akan ada kerjasama jangka Panjang antara Pemprov Jatim dengan Western Sydney University.
“khususnya dalam bidang komunikasi dan informatika, terkait cyber security, pengolahan data dan seputar pengelolaan komunikasi publik,” ujar Kadis Sherlita.
Professor Barney Glover AO, selaku wakil rektor and Presiden Western Sydney University mengungkapkan pada Kamis (09/11/2023) akan menggelar peluncuran kampus Western Sydney University Surabaya yang bertempat di pusat Kota Surabaya yaitu di Pakuwon tower.
Untuk saat ini, lanjutnya, di kampus Surabaya akan membuka program short course yang relevan dengan industri, pengembangan keterampilan Sains, Teknologi, Engineering/Teknik dan Matematika (STEM), Jurusan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), Jurusan Data Sains dan Jurusan Teknik (Elektro), ke depannya akan terus bertambah.
“Di tahun kedua perkuliahan, ada yang namanya program work integrated learning, yang mana kami berharap nantinya mahasiswa kami bisa magang di dinas Kominfo Jatim untuk mengerjakan tugas-tugas dari Kominfo Jatim,” pungkasnya. (ghf/s)
#Diskominfo #Diskominfo Jatim #kominfo jatim #Western Sydney University